Kegiatan Klinik Proposal Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat Dana Hibah DRTPM 2024

LP2M UNM mengadakan kegiatan klinik proposal penelitian dan pengabdian kepada masyarakat dana hibah DRTPM pada tanggal 6-7 Maret 2024 yang berlokasi di Ruang Seminar LP2M, Menara Phinisi Lantai 10.

Tujuan dari kegiatan klinik proposal bagi dosen penelitian dan pengabdian kepada masyarakat adalah untuk memberikan bimbingan dan dukungan kepada para dosen dalam mengembangkan proposal penelitian atau pengabdian kepada masyarakat mereka. Kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas proposal yang diajukan oleh para dosen, sehingga mereka memiliki kesempatan yang lebih baik untuk mendapatkan dana penelitian atau pengabdian kepada masyarakat.

Kegiatan klinik proposal ini diikuti oleh dosen dari berbagai fakultas yang ada di lingkup UNM, narasumber dalam acara ini adalah Ketua LP2M UNM Prof. Dr. Ir. H. Bakhrani A. Rauf, M.T., IPU dan Prof. Dr. H. Muhammad Ardi, M.S. , beliau berbagi pengetahuan dan pengalaman mengenai pengabdian kepada masyarakat serta memberikan wawasan mengenai tips dan trik menulis proposal yang baik.

Pada hari kedua kegiatan diisi oleh sekretaris LP2M UNM Prof. Rosmini Maru, M.Si., Ph.D. dan Prof. Amirullah Abduh, M. Ed., Ph. D., beliau menyampaikan pesan yang inspiratif melalui materi Panduan Penelitian DRTPM BIMA dan mengapresiasi keaktifan peserta dalam kegiatan tersebut. Kegiatan klinik proposal ini juga melakukan sesi tanya jawab yang memberikan pengalaman langsung kepada peserta.