Tingkatkan Kesejahteraan Ekonomi pangkep, LP2M UNM Jalin Kerja Sama Dengan Pemkab Pangkep Di Masa Pandemi Covid-19

Lembaga internal LP2M UNM melakukan kegiatan PKM Terpadu di Desa Kanaungan Kabupaten Pangkep Provinsi Sulawesi Selatan, Sabtu (25/07/2020).

Ketua Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LP2M) UNM Bapak Prof. Dr. Ir. H. Bakhrani A. Rauf, MT dalam pembukaan mengatakan bahwa Kegiatan PKM ini bertujuan untuk melakukan kerjasama atau Memorandum Of Agreement (MOA) dengan Pemerintah Kabupaten Pangkep khususnya Desa Kanaungan Kecamatan Labakkang.

LP2M UNM juga memberikan pengetahuan dan keterampilan warga guna meningkatkan kesejahteraan ekonomi keluarga, serta memberikan penyuluhan cara mencegah penularan Covid-19 di tempat kerja, di rumah, dan nutrisi apa saja yang dibutuhkan untuk tingkatkan imunitas dan penggunaan APD yang tepat selama musim pandemi.

Kesempatan yang sama Rektor UNM bapak Prof. Dr. H. Husain Syam, M.TP berpesan melalui Ketua LP2M UNM bahwa kegiatan Penelitian dan Pengabdian Masyarakat ini harus terlaksana namunpun dalam situasi pandemi covid-19 sehingga dosen peneliti dan pengabdi melakukan dengan penuh Inovasi dan kreativitas karena belum bisa dipastikan kapan berakhir tetapi tentu harus memperhatikan protokol kesehatan.

Sedangkan Kepala Desa Kanaungan H. Sappe menyambut baik dan mengapresiasi PKM LP2M UNM terpadu agar dapat berlanjut setiap tahunnya. “semoga ini dapat berkelanjutan setiap tahunnya.,” kata Kades Kanaungan ini. .

Sementara Koordinator Desa Kanaungan Drs. H. Alimuddin Sa’ban Miru, M.Pd melaporkan bahwa Tim PKM dosen UNM dibekali dengan surat tugas dari ketua LP2M UNM dan Surat Keterangan telah menjalani pemeriksaan Rapid Diagnostic Tes (RDT) dari Dinas Kesehatan Provinsi Sulawesi Selatan dengan hasil NON-Reaktif, Jelas Dosen senior di UNM.

Lanjutnya, bahwa Kegiatan PKM terpadu tersebut, juga di rangkaian dengan Memorandum Of Agreement (MOA) dengan Kepala sekolah SDN 12/30 Kanaungan Muhammad Haris, S.Pd disaksikan oleh Sekretaris desa (Wahyu) Ketua Badan Masyarakat Desa (BMD), guru-guru, aparat desa, tokoh masyarakat, Pendamping Mahasiswa, undangan dan 130 peserta PKM.

Ada 15 PKM LP2M UNM terpadu dimana masing-masing ketua Pelaksana turut hadir pada acara pembukaan dengan materi masing-masing:

  • Prof Dr. H. Muh. Ardi, MS: PKM Sanitasi Lingkungan Rumah Tangga Yang Berwawasan Lingkungan Dalam Pencegahan Covid-19.
  • Dr. Faizal Amir, M.Pd: PKM Jamban Keluarga Sehat Yang Berwawasan Lingkungan Serta Aman Terhadap Penularan Virus Corona.
  • Drs. H. Alimuddin Sa’ban Miru, M.Pd: PKM Keterampilan Maintenance and Repair Peralatan Listrik Rumah Tangga.
  • Dra. Hj. Asiani Abu, M.Pd: PKM Kelompok Remaja Putri Putus Sekolah dan Ibu-ibu Rumah Tangga dalam Membuat Aneka Jilbab yang Menutup Wajah untuk Mencegah Penularan Virus Corona.
  • Dr. Hamidah Suryani, M.Pd: PKM Kelompok Ibu-ibu Rumah Tangga dalam Memanfaatkan Perca Kain untuk Mencegah Virus Corona.
  • Dra. Srikandi, M.Pd: PKM Keterampilan Membuat Jilbab Lukis pada Ibu-Ibu dan Remaja Putri dalam Menghadapi Situasi Pandemik Covid-19.
  • Dra. Hj. Kurniati, M.Si: PKM Kelompok Remaja Putri dalam Membiasakan Hidup Sehat untuk Mengantisipasi Penularan Covid-19.
  • Rosmiaty, S.Pd., M.Pd. & Dr. Andi Nurmaidah, S.Pd., M.Si: PKM Kelompok Ibu Rumah Tangga Melalui Tutorial Webiner Perawatan Tangan dan Kaki sebagai Upaya Pencegahan Penularan Virus Covid-19.
  • Dr. St. Aisyah Hading, M.Pd: PKM Kelompok Ibu-ibu PKK dalam Membuat Aneka Kerajinan dari Kain untuk Mencegah Covid-19.
  • Dr. Muh. Anwar, M.Pd: PKM Penulisan Karya Tulis Ilmiah.
  • Dra. Nurfaizah AP, M.Hum: PKM Olahan Ikan Bandeng Isi Aneka Rasa.
  • Zulhaji, S.Pd., M.Pd: PKM Bagi Kelompok Petani Tambak.
  • Hajrah Hamzah, SE., M.Si., Ak., CA : PKM Penulisan Karya Tulis Ilmiah.
  • Dr. Muh. Said Hasan, M.Pd., M.Kes PKM Implementasi Ketrampilan Dalam Permainan Futsal Pada Siswa Di Kab. Pangkep.
  • Dr. H. Darmawang, M.Kes: PKM Service Motor Bentor dan Pengangkut Gabah Pada Pemuda Putus Sekolah.

H.Alimuddin Sa’ban Miru juga menuturkan bahwa Kegiatan PKM LP2M UNM terpadu di Desa Kanaungan dilaksanakan dengan tetap mengacu pada protokoler Kesehatan Covid-19 yaitu semua peserta dan Tim PKM dilakukan pemeriksaan suhu oleh Staf Desa, Cuci tangan, dan menggunakan masker sebelum masuk ruangan pelatihan.

“Alhamdulillah semua kegiatan PKM berjalan lancar dengan penuh semangat dan peserta pelatihan berterima kasih karena telah mendapat wawasan tambahan serta sertifikat pelatihan”, tutup H. Alimuddin.