Dosen Universitas Negeri Makassar Membimbing Guru dan Siswa SMK Teknologi Somba Opu dalam Pengembangan Alat Hemat Energi Berbasis Internet

Dosen UNM Bimbing Guru dan Siswa SMKT Somba Opu dalam Inovasi Alat Hemat Energi.

Dosen Universitas Negeri Makassar (UNM) menggelar pelatihan pembuatan ‘Alat Hemat Energi Pada Gedung Berbasis Internet of Things’ kepada Guru dan Siswa SMKT Somba Opu dan digelar selama kurang lebih 4 bulan.

Pelatihan tersebut merupakan bagian dari Program Kemitraan Masyarakat  tahun2023 yang dikelola oleh LP2M UNM . Tiga orang Dosen dari UNM  yaitu Prof. Dr. Ir. Yunus Tjandi, M.T., Zulhajji,ST., M.T., dan Dr. Marthen Paloboran, S.T.,M.T., bertugas sebagai pelaksana, penyedian bahan dan peralatan selama pelatihan berlangsung.

Alat tersebut  dapat dikendalikan baik dari jarak dekat maupun dari jarak jauh dengan menggunakan perangkat smartphone. Alat yang dibuat antara lain alat pengontrol menara air yang menggunakan Sensor Sonic yang fungsinya untuk mengontrol bak reservoar secara otomatis di mana bila reservoar kosong maka secara otomatis mesin pompa akan mengisi reservoar sampai penuh kemudian mematikan sendiri secara otomatis mesin pompa tersebut.

Kelebihan lain dari perangkat alat tersebut yaitu ketinggian air didalam reservoar dapat diatur sesuai keinginan Konsumen, artinya ketinggian air di dalam reservoar dapat diatur sesuai keinginan konsumen sehingga penghematan listrik dapat ditingkatkan.

Sistem kontrol reservoar ini belum ada dijual di pasaran, yang ada hanya On dan Off saja. Pelatihan tersebut dijadwalkan dalam pertemuan tatap muka dan daring mengingat waktu penggunaan Laboratorium SMKT Somba Opu digunakan oleh beberapa kelompok siswa.